Kamis, 29 September 2022

,

Tim BTB Barru Hadiri Pelatihan Kebencanaan Lanjutan Regional 4 Sulawesi Papua

BaznasBarru.org - Badan Amil Zakat Nasional Indonesia melalui lembaga program BAZNAS Tanggap Bencana (BTB) menggelar kegiatan pelatihan kebencanaan tingkat lanjut regional 4 Sulawesi, Gorontalo dan Papua bertempat di Pondok Pesantren Darul Mukhlisin UMI Padang Lampe, 27-29/9/2022.

Sebanyak 75 peserta perwakilan BTB Provinsi, Kab/Kota dari regional 4 hadir dalam kegiatan tersebut. BAZNAS Tanggap Bencana BTB Kabupaten Barru sendiri mengutus 3 personil dalam kegiatan tersebut.

"Kita utus 3 personil untuk kegiatan ini, kita manfaatkan moment untuk menambah ilmu tentang kebencanaan, apalagi kegiatan ini bersifat lintas wilayah, banyak teman-teman BTB dari wilayah lain yang hadir dan bisa saling berbagi pengalaman", urai Hary Sekertaris BTB Barru.

Kegiatan ini dibuka oleh ketua BAZNAS Provinsi Sulawesi Selatan DR. Khidri Alwi dan turut dihadiri oleh beberapa pimpinan BAZNAS Daerah, diantaranya BAZNAS Maros, BAZNAS Barru, BAZNAS Pare-Pare, BAZNAS Luwu Timur dan Pimpinan BAZNAS dari luar Sulawesi Selatan.



Editor:HR

0 comments:

Posting Komentar