Kamis, 29 September 2022
Tim BTB Barru Hadiri Pelatihan Kebencanaan Lanjutan Regional 4 Sulawesi Papua
Rabu, 28 September 2022
Di Pujananting, BAZNAS Barru Salurkan 140 Bantuan Beasiswa
Selasa, 27 September 2022
Rakor BAZNAS Barru, Bahas Program Triwulan III dan Maulid Akbar
Senin, 26 September 2022
Tim BTB Barru Gelar Pelatihan Dasar Water Rescue Tingkat Pelajar
Kamis, 22 September 2022
261 Siswa Keluarga Dhuafa Terima Beasiswa Pendidikan dari BAZNAS
Sabtu, 17 September 2022
Direktur PSKBA Kemensos RI Puji Kolaborasi BAZNAS Barru bersama Pemda untuk Kebencanaan
Sekretariat Daerah Barru yang mewakili Bupati Barru dalam sambutannya memberikan penghormatan khusus kepada BAZNAS Barru sebagai salah satu lembaga yang luar biasa membantu pemerintah daerah dalam penanggulangan bencana yang terjadi di kabupaten Barru.
Kegiatan ini di buka secara resmi oleh Bapak Direktur PSKBA Kementerian Sosial RI Iyan Kusmadiana. Dalam arahannya disampaikan salah satu fokus kerja Kemensos RI adalah Pencanangan Penanggulangan Bencana Berbasis Masyarakat.
“Pencanangan kampung siaga bencana di Kabupaten Barru ini adalah yang ke- 891 di Indonesia. Selain kampung siaga bencana juga dibentuk lumbung sosial. Sinergitas harus selalu di kedepankan dalam menanggulangi bencana", jelasnya.
“Kita menghormati BAZNAS Barru yang luar bisa sebagai ujung tombak kolaborasi kegiatan dengan Pemda Barru, di pusat juga kita selalu berkolaborasi dengan BAZNAS untuk kegiatan kebencanaan”, tambahnya.
Kegiatan pencanangan kampung siaga bencana ini ditutup dengan kegiatan Simulasi Penanganan Bencana Banjir oleh tim Kampung Siaga Bencana yang sudah dibentuk.