Kamis, 19 September 2019

Baznas Barru Bantu Biaya Pemakaman Jurnalis Senior di Barru

BAZNASBARRU.ORGTim Layanan Aktif Baznas Kabupaten Barru melayat ke rumah duka, Almarhum Andi Burhanuddin, salah satu jurnalis senior di Barru yang meninggal pada hari Rabu 18 September 2019,kemarin.

Tim Layanan Aktif Baznas Barru turut berdukacita dan menyerahkan bantuan biaya pemakaman sebesar Rp2 juta kepada pihak keluarga korban yang diserahkan langsung oleh Wakil Ketua III Baznas Barru H. Abdullah Rahim.


Selain menyerahkan bantuan biaya pemakaman, tim Layanan Aktif Baznas Barru juga menyerahkan bantuan kepada istri almarhum, yakni ibu Dewi yang merupakan seorang Mustahik Mualaf. Bantuan yang diserahkan berupa uang tunai sejumlah Rp600 ribu.
Bantuan biaya pemakaman dan layanan mustahik Mualaf tersebut merupakan program Layanan Aktif Baznas Barru dalam mendistribusikan zakat dengan cepat dan tepat kepada Mustahik penerima zakat.
Baca Selengkapnya Baznas Barru Bantu Biaya Pemakaman Jurnalis Senior di Barru

Di Pujananting, Baznas Barru salurkan 463 Juta Dana Zakat kepada 860 Mustahik

BAZNASBARRU.ORG - Baznas Kabupaten Barru memulai kegiatan penyaluran zakat kepada Dhuafa Mustahik Fakir dan Miskin untuk tahun 2019. Kegiatan penyaluran zakat dimulai dikecamatan Pujananting.

Bertempat di Gedung PGK Pujananting, kegiatan penyaluran zakat ini dilaksanakan yang dihadiri oleh Pimpinan Baznas Barru, Pengurus UPZ Wilcam Pujananting, Kabag Kesra Pemda Barru, Camat dan kepala KUA Pujananting serta para Mustahik yang akan menerima bantuan dana dari Baznas Barru.

"hari ini Baznas menyalurkan dana zakat di Pujananting kurang lebih 463 juta dengan jumlah Mustahik penerima sebanyak 860 Mustahik, ada dari Fakir, Miskin, Anak Yatim, Mualaf dan Beasiswa" jelas Wakil Ketua II Baznas Barru H. Minu Kalibu via telpon.

Kegiatan penyaluran zakat di Kecamatan Pujananting akan dilaksanakan sebanyak 2 kali, pertama di Doi-Doi dan selanjutnya di Desa Pujananting.

Humas:BznBr
Baca Selengkapnya Di Pujananting, Baznas Barru salurkan 463 Juta Dana Zakat kepada 860 Mustahik

Baznas Barru Salurkan Dana Zakat Perdana di Kecamatan Pujananting


BAZNASBARRU.ORG - Kegiatan penyaluran dana zakat dari Baznas Barru dimulai pada hari ini, Kamis 19 September 2019. Kecamatan Pujananting menjadi lokasi pertama penyaluran dana zakat.

Penyaluran dana zakat dari Baznas Barru ini untuk awal dikhususkan kepada Dhuafa Fakir dan Miskin dan nantinya akan menyusul penyaluran dana bantuan kepada kaum Mualaf, Anak Yatim dan bantuan beasiswa anak sekolah miskin mulai tingkat SD/MI sampai SMA/SMK/MA. Jumlah Mustahik yang menerima sebanyak 860 Mustahik dengan jumlah dana yang disalurkan kurang lebih 463 juta.

Kegiatan penyaluran zakat ini di hadiri oleh pimpinan Baznas Barru, pengurus UPZ Wilayah Kecamatan Pujananting, Kabag Kesra Pemda Barru, Camat Pujananting dan Kepala KUA Pujananting.

"Hari ini, kita mulai melakukan penyaluran dana zakat kepada Fakir dan Miskin dan untuk lokasi perdana penyaluran kita laksanakan di Pujananting" ucap Wakil Ketua I Baznas Barru H. Amrullah Mamma.
Kegiatan penyaluran dana zakat oleh Baznas Barru ini akan dilaksanakan hingga sepekan mendatang, mulai tanggal 19-30 September 2019 di tujuh kecamatan se Kabupaten Barru.

Hms:BznBr
Baca Selengkapnya Baznas Barru Salurkan Dana Zakat Perdana di Kecamatan Pujananting

Jumat, 13 September 2019

Baznas Barru bersama UPZ wilayah Kecamatan Gelar Rapat Koordinasi Penyaluran Zakat 2019

Jum'at, 13/09/2019 pagi ini bertempat di Kantor Baznas Kabupaten Barru, pimpinan Baznas Barru menggelar rapat koordinasi bersama UPZ wilayah kecamatan se kabupaten Barru dalam rangka membicarakan proses penyaluran dana Zakat Infak dan Sedekah untuk tahun 2019 kepada Mustahik,terkhusus Asnaf Fakir, Miskin, Anak Yatim dan Bantuan Beasiswa untuk siswa miskin mulai SD sampai SMA.

Wakil ketua II Baznas Barru, H. Minu Kalibu dalam arahannya mengajak kepada seluruh UPZ Wilayah Kecamatan agar terus memperbaiki pengelolaan zakat di tingkat UPZ kecamatan.
"kami harap teman-teman UPZ wilayah kecamatan agar menyiapkan data-data Muzaki dan Mustahik sebagai data base".
Kegiatan rapat koordinasi ini berfokus pada tata cara penyaluran zakat untuk Fakir Miskin dan penetapan jadwal penyaluran ditiap kecamatan.
"dana untuk penyaluran zakat hari ini akan diserahkan ke masing-masing UPZ Kecamatan dan kita juga akan menetapkan jadwal penyalurannya, jadwal tersebut nantinya akan diserahkan ke Bapak Bupati agar bisa turut menghadiri penyaluran" tambahnya.

Berikut rencana jadwal penyaluran zakat 2019 tingkat UPZ Kecamatan:
1. UPZ Kecamatan Mallusetasi (Rabu 25 September 2019).
2. UPZ Kecamatan Soppeng Riaja (Rabu 25 September 2019)
3. UPZ Kecamatan Balusu (Senin 30 September 2019)
4. UPZ Kecamatan Barru (Senin 23 September 2019)
5. UPZ Kecamatan Tanete Rilau (Selasa 24 September 2019)
6. UPZ Kecamatan Tanete Riaja (Selasa 24 September 2019)
7. UPZ Kecamatan Pujananting (Kamis 19 September 2019 dan Kamis 26 September 2019)

Hms:BznBr

Baca Selengkapnya Baznas Barru bersama UPZ wilayah Kecamatan Gelar Rapat Koordinasi Penyaluran Zakat 2019

Selasa, 03 September 2019

Baznas Barru Tanggung Biaya Persalinan Warga Jabar yang Terlantar di Barru

Wanita asal Garut, Provinsi Jawa Barat ditemukan nyasar di Laju , Desa Lawallu ,Kecamatan Soppeng Riaja, Kabupaten Barru , Senin (2/9) kemarin, ibu tersebut bahkan harus dilarikan ke RSUD Barru untuk mendapatkan pertolongan karena sedang dalam kondisi hamil tua dan akan segera melahirkan.

Salah satu warga, Syaharuddin Cokkas yang juga merupakan anggota TKSK Kecamatan Soppeng Riaja menfasilitasi dan memberi bantuan kepada ibu tersebut dengan melaporkan kejadian ini ke Baznas Kabupaten Barru dan Dinas Sosial. 
Pada saat itu ibu Melinda tengah hamil besar, sehingga dilarikan ke RSUD Barru untuk mendapat pertolongan dan beberapa jam kemudian melahirkan seorang bayi putri.

“Alhamdulillah berkat respon cepat anggota TKSK Kecamatan Soppeng Riaja, Ibu Melinda wanita asal Garut Jawa Barat yang nyasar di Barru dapat segera mendapatkan peertolongan persalinan dan telah melahirkan bayi (putri) dengan selamat. Semua biaya persalinan ditanggung oleh pihak Baznas Kabupaten Barru”, ujar H.Minu Kalibu Wakil Ketua II Baznas Barru. 

Hingga saat ini tim TKSK sudah melakukan kontak dengan keluarga ibu Melinda di Garut Jawa Barat dan sementara ini ibu Melinda .R. blm bisa menceritakan kronologis bagaimana hingga ia bisa nyasar dan sempat terlantar di Kabupaten Barru.

Sumber : AK77News.com
Humas:BznBr
Baca Selengkapnya Baznas Barru Tanggung Biaya Persalinan Warga Jabar yang Terlantar di Barru

Senin, 02 September 2019

Baznas Barru bersama Komunitas Pemuda di Tanete Rilau, Semarakkan Tahun Baru Islam 1441 H

Dalam rangka menyemarakkan Tahun Baru Islam 1441 H, Ahad 01/09/2019 kemarin Baznas Barru bersama Komunitas Pemuda di Tanete Rilau yakni Forum Generasi Muda Corawali (FGMC) dan Prapatan Community serta Radio IGA FM menggelar Lomba Jalan Sehat dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis. Lomba Jalan sehat ini di inisiasi oleh kelompok Majelis Taklim Raiyatun Masjid Fathul Iman Alappang bersama FGMC.

Lomba Jalan Sehat ini mengambil rute start di halaman Masjid Fathul Iman Alappang dan Finish di Destinasi wisata bahari Pantai Laguna Pucue. Menurut salah satu panitia kegiatan Kamaruddin menyampaikan bahwa kegiatan ini terselenggara berkat kerja sama Baznas Barru, FGMC, Prapatan Community, Radio IGA Fm serta ibu-ibu Majelis Taklim Masjid Fathul Iman Alappang.
"untuk kegiatan ini kita bekerjasama dengan beberapa pihak, seperti Baznas Barru dan Radio IGA Fm. sumbangsih dari masyarakat serta ibu-ibu Majelis Taklim Masjid Alappang juga sangat luar biasa dalam kegiatan ini" ucapnya via WA.

Antusias masyarakat dalam mengikuti kegiatan ini cukup tinggi, terbukti dari 300 kupon undian yang disebar, sekitar 250 yang hadir mengikuti kegiatan. "berdasarkan laporan dari panpel ada 300 kupon yang diedar oleh panitia, yang hadir sekitar 250 orang. Antusias masyarakat cukup tinggi, masyarakat berharap agar kegiatan ini bisa dilaksanakan setiap tahunnya" jelas Hary staf pelaksana Baznas Barru.

Selain lomba jalan sehat dan pemeriksaan kesehatan gratis, juga diadakan senam sehat dan pembagian doorprise oleh pihak panitia. Terkhusus untuk pemeriksaan gratis pihak panitia bekerjasama dengan IGA Radio FM dan Bio7 suplemen herbal untuk kesehatan.

Hms:BaznasBarru



Baca Selengkapnya Baznas Barru bersama Komunitas Pemuda di Tanete Rilau, Semarakkan Tahun Baru Islam 1441 H

Kamis, 22 Agustus 2019

Usai Hadiri Acara Pernikahan, para Anggota Dewan ini Singgah di Baznas Barru

Siang tadi, Baznas Kabupaten Barru kedatangan tamu dari kantor DPRD Kabupaten Barru. Terdapat empat anggota legislator yang berkunjung, diantaranya Andi Wawo, Hacing, Andi Baso, dan Mannahali, dan satu lagi yang juga merupakan calon anggota dewan terpilih yakni Kamil Ruddin.

Kedatangan para anggota dewan ini bukan dalam rangka tugas , namun untuk sekedar bersilahturahim dan melihat kondisi kantor Baznas Kabupaten Barru. Sebelumnya para anggota dewan ini baru saja menghadiri acara resepsi pernikahan yang digelar di gedung islamic centre barru.

Andi Wawo menyampaikan bahwa sangat mengapresiasi tata kelola kerja para pengurus Baznas Barru dimana proses administrasi pengelolaan zakat sudah menggunakan teknologi sistem online.
"saya mengapresiasi tata kelola kerja yang ada di Baznas Barru, selain itu juga sudah memakai teknologi dengan sistem yang online, terutama pada proses pengelolaan dana zakat" jelasnya.

Beliau juga memberikan usulan agar selalu berkoordinasi dengan Pemda terkait sinergi program-program kesejahteraan masyarakat, agar hal-hal yang tidak ditanggulangi oleh Pemda, Baznas yang bisa menanggulanginya.

Wakil Ketua II Baznas Barru, H. Minu Kalibu menyampaikan terima kasih atas kunjungan para anggota dewan untuk melihat secara langsung kondisi dan aktifitas yang dilakukan di Baznas Barru.
"kita akan selalu bersinergi dengan Pemda terkait program-program kesejahteraan masyarakat, seperti bantuan kesehatan dan air bersih" jelasnya.

Hms:BznBr
Baca Selengkapnya Usai Hadiri Acara Pernikahan, para Anggota Dewan ini Singgah di Baznas Barru

Selasa, 20 Agustus 2019

Baznas Barru Bersama Dispar kelola Wisata Halal di Bola Pitue Padongko

Baznas Kabupaten Barru terus mengembangkan berbagai inovasi program. Salah satu diantaranya adalah program wisata kuliner halal yang berlokasi di kawasan Wisata Bola Pitue pantai Padongko Kelurahan Mangempang Kecamatan Barru. Dalam program ini Baznas Barru menggandeng Dinas Pariwisata Kabupaten Barru.

Program ini diharapkan akan mampu meningkatkan kualitas sumber daya dalam pembinaan keagamaan. Terkhusus dalam hal kehalalan, kolaborasi Baznas Barru dengan Dinas Pariwisata terkait pada proses pemotongan ayam sebagai menu yang nantinya akan dijual dikawasan wisata halal tersebut harus dengan cara Islami, penampilan para pengelola atau penjual pun harus sesuai syariat (berbusana Islami).
" salah satu aspek kehalalan dari menu yang ada di kawasan ini adalah dari proses pemotongan ayamnya harus Islami dan juga para penjual harus berpenampilan yang Islami, menutup aurat" jelas H. Minu Kalibu selaku wakil ketua II Baznas Kabupaten Barru.


Baca Selengkapnya Baznas Barru Bersama Dispar kelola Wisata Halal di Bola Pitue Padongko

Senin, 19 Agustus 2019

Kemerdekaan dan Perjuangan Amil Zakat


Hakikat Kemerdekaan
Merdeka -sebagaimana disampaikan oleh para pendiri bangsa kita- bukanlah tujuan melainkan jembatan. Merdeka adalah gerbang.
Gerbang yang mengantar pada apa yang kita namai dengan kesejahteraan, kebahagiaan, dan keadilan di seluruh dimensi kehidupan berbangsa dan bernegara. Kesejahteraan sosial takkan mungkin dicapai tanpa keadilan sosial.
Keadilan sosial pun memiliki sejumlah asas. Diantaranya yang terpenting adalah kebebasan dan kemerdekaan jiwa manusia.
Mengenai hal ini, Sayyid Quthb panjang lebar menjelaskannya dalam buku al-‘Adallah al-Ijtimaiyyah fil-Islam yang telah diterjemahkan dalam buku “Keadilan Sosial Dalam Islam” mulai pada halaman 41-79 yang dapat kita petik intisarinya.
Intinya bahwa perjuangan Islam untuk melahirkan keadilan dan kesejahteraan dimulai dari pembebasan jiwa atas penghambaan manusia terhadap manusia lainnya menuju pada penghambaan yang total kepada Allah SWT.
Membebaskan manusia untuk hanya menjadi hamba Allah semata. Dan ini adalah prasyarat untuk mendapatkan apa yang kita namai kesejahteraan.
Merdeka dari Kekikiran dan Kefakiran
Dalam kitab klasik “Durro-tun Nasihin” (Mutiara Nasihat) yang ditulis oleh Syekh Utsman bin Hasan bin Ahmad asy-Syakir al-Khaubury, halaman 17 dijelaskan bahwasannya bangsa, sebuah negeri, dan peradaban umat manusia di dunia ini akan tegak dan kuat, serta abadi, manakala di dalamnya ditopang dengan empat pilar, yang satu sama lainnya saling menguatkan.
Pertama, ilmunya para Ulama (bi ‘ilmil ulama’). Kedua, adilnya para penguasa (bi ‘adlil umaro).
Ketiga, dermawannya kaum aghniya (bi sakhowatil aghniya’). Keempat, doanya kaum dhu'afa (bi da'watil fuqoro).
Jika ditelisik lebih dalam sesungguhnya, dua dari empat pilar yang mampu mengokohkan eksistensi suatu bangsa dalam kancah peradaban adalah berkaitan erat dengan tugas dan fungsi amil zakat. Khususnya dalam hal menyeru dan mengajak orang-rang kaya di negeri ini untuk menunaikan zakat, infak, dan sedekahnya sebagai implementasi kewajiban dan kedermawanannya.
Landasan untuk menumbuh-suburkan kedermawanan tersebut tentunya berbekal spirit “kayla yakuuna du latan bainal aghniyaa-i minkum”, agar harta kekayaan itu tidak hanya berputar-putar diantara orang kaya saja di antara kita.
Lebih jauh, tugas amil zakat yang menyeru bahkan memaksa orang-orang kaya untuk mengeluarkan zakatnya adalah dalam rangka memerdekaan orang kaya tersebut dari kemusyrikan, yakni membebaskan mereka dalam penghambaan dan menuhankan harta bendanya sendiri. Sebagaimana termaktub dalam surah Fushshilat ayat 6-7:
"...dan kecelakaan besarlah bagi orang-orang yang mempersekutukan-Nya. Yaitu orang-orang yang tidak menunaikan zakat dan mereka kafir akan adanya (kehidupan) akhirat”
Dalam spektrum penyaluran dana, amil zakat, memiiki peran untuk memuliakan dan memberdayakan dhu’afa. Meminjam istilah Prof Nassarudin Umar adalah sebagai sahabat spiritual mustahik.
Yang tidak hanya sekedar memungut, mencatat, menyalurkan, akan tetapi juga mendakwahkan zakat di muka bumi ini. Di sinilah Amil zakat berperan untuk memerdekakan mustahik dari belitan kesulitan dan kefakiran.
Dari penjelasan di atas, kita memahami bahwa kerja amil zakat adalah kerja untuk menegakkan pilar-pilar yang mengokohkan sendi bernegara dan berbangsa. Di dalamnya terkandung cita-cita besar tentang kerja peradaban yang panjang dan hanya sanggup disusuri oleh para pejuang.

Tulisan: Farid Septian (Amil Baznas RI)
Baca Selengkapnya Kemerdekaan dan Perjuangan Amil Zakat

Minggu, 11 Agustus 2019

Kelompok Ternak ZCD Baznas Barru siapkan 10 ekor Sapi Kurban

Mustahik yang tergabung ke dalam kelompok peternak penerima Bantuan Zakat Community Development (ZCD) BAZNAS Kabupaten Barru tahun ini sudah mulai menunjukkan geliatnya. Kelompok Ternak Sapi di Cenne Kecamatan Barru adalah salah satu kelompok ternak sapi Program ZCD BAZNAS Barru yang tahun ini akan melakukan pemotongan sapi kurban sebanyak 10 ekor.

Sapi kurban ini merupakan hasil ternakan para mustahik peternak yang mulai dirintis sejak tahun 2018 lalu.Kelompok Ternak sapi program ZCD ini memang diproyeksikan sebagai salah satu sentra penyedia Hewan Kurban di Kabupaten Barru. 10 ekor sapi milik para Mustahik ini yang dipesan untuk kegiatan kurban tahun ini dan nantinya juga akan disembelih atau dipotong ditempat ini juga. Jadi selain menjadi sentra penyedia Hewan Kurban, lokasi kelompok ternak ZCD Baznas Barru ini juga menjadi pusat pemotongan hewan kurban.

"Sapi yang digunakan untuk kurban berasal dari para Mustahik kelompok ternak, proses sembelihannya juga oleh para Mustahik dan penyaluran daging kurbannya juga disekitaran wilayah atau lokasi kelompok ternak Mustahik. Hewan kurban ini benar-benar sangat memberdayakan para Mustahik" ucap Wakil Ketua II BAZNAS Barru H. Minu Kalibu.
Program pemberdayaan Mustahik melalui kegiatan Zakat Community Development (ZCD) diharapkan akan mampu mengangkat derajat para Mustahik agar menjadi Muzaki. (Hms/BzBr)
Baca Selengkapnya Kelompok Ternak ZCD Baznas Barru siapkan 10 ekor Sapi Kurban